-->

CARA MELAKUKAN REVIEW TERHADAP KEGIATAN SEO YANG TELAH DILAKUKAN

CARA MELAKUKAN REVIEW TERHADAP KEGIATAN SEO YANG TELAH DILAKUKAN

Semua kegiatan SEO yang Anda lakukan wajib direview apakah menghasilkan telah berjalan sesuai harapan atau belum.
Untuk mengukur hasil dari pekerjaan SEO yang telah dilakukan, kita bisa memakai berbagai SEO tools baik yang gratisan maupun yang berbayar.

Untuk yang gratisan anda bisa cari di Google dengan kata kunci “free seo tool”.
Kita bisa melakukan review atau pengecekan misalnya tiap seminggu sekali atau sebulan sekali setelah kegiatan SEO yang kita lakukan.
Anda tidak perlu melakukan pengecekan kinerja ini setiap saat, karena hasil dari kegiatan SEO yang kita lakukan tidak bisa secara instan langsung terbukti karena semua tergantung algoritma mesin pencari.

Untuk penjelasan ini, kita akan menggunakan tools SEO gratisan untuk menilai hasil kerja SEO yang telah kita lakukan.
Jika Anda ingin mengecek posisi SERP berdasarkan kata kunci, bisa kunjungi http://www.searchenginereports.net, masukan URL domain anda dan kata kunci yang anda targetkan. Contohnya lihat gambar berikut ini :
CARA MELAKUKAN REVIEW TERHADAP KEGIATAN SEO YANG TELAH DILAKUKAN
Hasilnya bisa Anda lihat pada gambar berikut :
CARA MELAKUKAN REVIEW TERHADAP KEGIATAN SEO YANG TELAH DILAKUKAN
Terlihat bahwa domain softwareakunting.com berhasil tampil dihalaman awal di berbagai mesin pencari.

Saya sangat merekomendasikan Anda agar tampil dihalaman awal mesin pencari Google karena terbukti Google lebih banyak digunakan komunitas internet diseluruh dunia ketimbang mesin pencari lain seperti Yahoo dan Bing.

Beberapa tools lain yang bisa anda gunakan untuk mengecek hasil SERP website anda adalah :

1. Software SEO Market Samurai (www.marketsamurai.com)

2. CuteRank Software (www.cuterank.net)

3. www.ahrefs.com

4. http://www.mikes-marketing-tools.com/ranking-reports

5. SEO Power Suite (www.link-assistant.com/index.html)

6. www.micrositemasters.com

Saat pengecekan SERP, anda akan mendapati naik-turun peringkat.
Hal ini wajar karena pesaing pun akan melakukan kegiatan SEO seperti anda.
Dan adakalanya mesin pencari merubah algoritma pencarian sehingga yang tadinya di posisi pertama bisa “mental” ke posisi 10 dan bisa jadi yang peringkatnya 20 malah masuk ke peringkat pertama. Banyak faktor yang bisa mempengaruhi SERP namun pastikan kegiatan SEO tetap anda lakukan dan updatelah pengetahuan SEO agar tetap sesuai aturan mesin pencari.
CARA MELAKUKAN REVIEW TERHADAP KEGIATAN SEO YANG TELAH DILAKUKAN Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown